Kumpulan Berita Seputar Android, Tutorial Android, Tips dan Trik, Review Aplikasi Android, Sharing Seputar Android

Monday 20 January 2014

Cara Menambah Kecepatan Internet di Android

Internet Android

Sistem Operasi Android adalah salah satu dari beberapa sistem operasi yang tercanggih saat ini, kita sebagai pengguna memang diperbolehkan untuk mengotak atik di dalam sistem operasi android ini, berbagai macam cara kita dapat membongkar isi dari sistem operasi android ini dengan hak akses superuser tentunya.

Kali ini saya akan menjelaskan mengenai bagaimana cara mempercepat koneksi internet atau menambah kecepatan internet di Android. Terkadang saat kita internetan dan koneksinya lambat membuat kita tidak sabaran menunggu, Bagi kalian yang merasa koneksinya lemot dalam berinternetan boleh mencoba trik yang saya berikan ini, namun sebelumnya saya memperingatkan bahwa berhati-hatilah anda dalam mencoba suatu trik dalam android karena itu dapat merusak gadget android anda sendiri jika anda tidak berhati-hati dalam mencoba.

Oke langsung saja saya menjelaskan tata caranya sebagai berikut.

Syarat dan ketentuan :
1. Gadget Android anda harus sudah dalam keadaan di Root
2. Mempunyai file-man atau file manager seperti aplikasi Root Explorer (cari di Google )

Setelah anda sudah memenuhi syarat diatas silahkan anda ikuti tutorialnya sebagai berikut.

1. Instal aplikasi Root Explorer yang sudah kalian download
2. Buka aplikasinya lalu cari folder /sistem
3. Silahkan tekan tombol r/w pada bagian kanan atas sehingga folder sistem menjadi read and write
4. Kemudian carilah file yang bernama build.prop, tekan dan tahan kemuadian pilih open as text editor 
5. Copy text dibawah berikut dan anda taruh di paling bawah dari file build.prop

# signal tweak untuk menambah kecepatan android
ro.ril.hsxpa=3
ro.ril.gprsclass=10
ro.ril.hep=1
ro.ril.enable.dtm=0
ro.ril.hsdpa.category=8
ro.ril.enable.a53=1
ro.ril.enable.3g.prefix=1
ro.ril.htcmaskw1.bitmask=4294967295
ro.ril.htcmaskw1=14449
ro.ril.hsupa.category=6

# network tweak untuk merubah jaringan network pada android
net.tcp.buffersize.default=4096,87380,256960,4096, 16384,256960
net.tcp.buffersize.wifi=4096,87380,256960,4096,163 84,256960
net.tcp.buffersize.umts=4096,87380,256960,4096,163 84,256960
net.tcp.buffersize.gprs=4096,87380,256960,4096,163 84,256960
net.tcp.buffersize.edge=4096,87380,256960,4096,163 84,256960


Itulah cara atau trik untuk mempercepat internet di android gadget kalian, trik diatas bisa anda coba, namun semua itu tergantung pada kekuatan sinyal jaringan atau pun sinyal wifi karena trik diatas hanya berguna untuk menambah kecepatan (saat koneksi stabil).

Selamat mencoba dan semoga sukses.
Sekian dari saya semoga artikel diatas bisa bermanfaat buat anda.

1 komentar:

Anonymous said...

http://stayreward.com/index.php?share=53164